REPRESENTASI PEREMPUAN MUSLIM MODERN DALAM FILM “WEDDING AGREEMENT” (ANALISIS SEMIOTIKA ROLAND BARTHES)
Keywords:
Representasi, Film, Semiotika, KomunikasiAbstract
Di zaman sekarang ada banyak cara untuk menyampaikan pesan tersirat maupun tersurat salah satunya dengan cara sutradara menyampaikan nya lewat film. Film dipilih sebagai media yang paling efektif dalam menyampaikan pesan, karena film dapat digunakan sebagai media pembelajaran melalui pesan yang direpresentasikan ke dalam suatu adegan atau narasi cerita. Pelajaran yang dapat diambil berupa pesan, atau salah satunya tentang cerita pernikahan yang terjadi di masyarakat yang terkandung dalam Film Wedding Agreement. Film ini membahas sisi kehidupan pernikahan yang dipermainkan, dengan adanya perjanjian pernikahan yang menyebutkan pasangan akan bercerai setelah satu tahun pernikahan. Jenis penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan sifat penelitian deskriptif. Penelitian ini menggunakan metode analisis semiotika Roland Barthes, dalam analisis ini mengusung konsep denotasi sebagai makna sesungguhnya dan konotasi sebagai makna kiasan. Sehingga setelah mengumpulkan beberapa data yang valid, melakukan observasi lewat film tersebut, peneliti akan mengkaji pemaknaan yang sesuai dengan representatif antara film terhadap perempuan muslim yang ada di Indonesia. Dan makna sesungguhnya yang ditunjukkan dalam film Wedding Agreement. Hasil penelitian yang menunjukan bahwa representasi perempuan muslim yang berkaitan dengan pernikahan yang tampil dalam film Wedding Agreement, adalah berbentuk pemenuhan hak dan kewajiban seorang suami istri. Seperti, kewajiban saling menjaga hubungan, mencintai satu sama lain, menghormati satu sama lain, dan memenuhi kebutuhan rumah tangga. Di dalam film ini sang sutradara ingin menonjolkan sisi bagaimana cara seorang pasangan untuk menjaga hubungan mereka dengan menggabungkan nilai budaya pernikahan yang ada di Indonesia dan nilai- nilai pernikahan yang ada di dalam agama islam yang dapat dijadikan sebuah pembelajaran bagi para penonton film Wedding Agreement. Selain itu, film ini tidak hanya memiliki pesan yang berkaitan dengan perempuan muslim yang ada di Indonesia tentang pernikahan, tetapi terdapat pesan dan juga perasaan yang hampir sama yang mungkin pernah dirasakan oleh seluruh perempuan yang ada di Indonesia. dan juga oleh seluruh pasangan suami istri lainnya yang mungkin sangat berhubungan dengan kehidupan sehari-hari mereka.